Khamis, Julai 05, 2007

Perjalanan 17 Hari si Kucing


Ziggy si kucing setidaknya telah menggunakan “satu dari sembilan nyawanya”, setelah ia berhasil bertahan hidup selama 17 hari tanpa makanan ketika melakukan perjalanan sejauh 2.300 mil yang membawanya dari Israel sebelah utara ke Inggris. 
Ziggy Stardust, kucing putih kurus yang dinamai sesuai dengan karakter yang diciptakan David Bowie pada 1970an karena satu matanya berwarna hijau sementara satunya lagi biru persis sang bintang rock, melakukan perjalanannya sebagai penumpang gelap di dalam sebuah peti kemas berukuran 40 kaki.
Perjalanannya dimulai ketika ia berkeliaran di dalam sebuah pengangkutan barang plastik kiriman yang kemudian disegel di Afula di Israel dan dikapalkan dari Haifa pada 31 Oktober. Perjalanannya berakhir tepat saat ia kelelahan, kelaparan dan kehausan di sebuah gudang di Whitworth di Lancashire.

"Ketika peti kemas itu dibuka, petugas bongkar muat sangat terkejut saat melihat seekor kucing putih berlari keluar," kata Colin Barton, otoritas kesehatan hewan setempat yang membantu menangkap Ziggy.

"Saya rasa kucing itu telah menggunakan satu dari sembilan nyawanya," ucapnya takjub.
Kucing itu bukan hanya bisa bertahan hidup, namun juga mampu menghindari penangkapan selama lima jam.

"Saya rasa kucing itu sangat ketakutan," kata James Ratcliff, otoritas yang mengurusi upaya pencegahan tindak kekejaman terhadap hewan (RSPCA). "Ia telah melakukan perjalanan jauh hingga ke negeri yang asing."

Pemilik Ziggy masih belum diketahui karena ia tidak memiliki kalung pengenal, namun RSCPA yakin bahwa Ziggy adalah hewan peliharaan seseorang karena ia sangat jinak. Ziggy kini dikarantina di Inggris selama enam bulan sebagai tindakan pencegahan rabies. Sumber: harian-global.com

Jumaat, Jun 29, 2007

Sebuah Kesetiaan Seekor Anjing dari Inggris

Kisah lain tentang hewan peliharaan unik terjadi di Inggris. Sebuah kisah yang menyentuh tentang seekor anjing yang setia, sangat setianya sampai ia mengantar kepergian pemiliknya terdahulu saat ia meninggal. Itu terjadi saat seorang pria bernama Ed Crossan, berusia 73 tahun meninggal dunia. Ed kemudian di makamkan di rumah duka Wade Funeral Home oleh keluarga mereka. Anak perempuannya Donna kemudian yang diserahi segalanya mengatur upacara pemakaman ayahnya serta merawat anjing kesayangan ayahnya Polo, seekor anjing campuran Labrador dan German Shepherd berusia 3 tahun. Tetapi kemudian Polo hilang begitu saja.

Saat mereka pergi ke rumah duka mereka menemukan Polo di luar gedung pemakaman tersebut. Tadinya Donna tidak sadar dan tidak mengerti apa yang dilakukan anjing tersebut di rumah duka yang berjarak satu mil dari tempat tinggal mereka. "Kami telah mencarinya kemana-mana tetapi tidak ada. Kemudian kami melihatnya berjalan mondar mandir di rumah duka. Pada awalnya kami tidak mengerti kalau ia pergi ke tempat itu karena ayah saya ada di sana," ungkapnya. Kemudian mereka sadar sang anjing melakukan tindakan tersebut karena terikat dengan ayah mereka. Sejak saat itu mereka tahu kemana mencari kalau Polo hilang, di makam ayah mereka menunggu dengan setia. Mungkin itu yang menyebabkan anjing dikatakan sebagai Man best friend. Rileks.Com

Khamis, Jun 21, 2007

Hachiko: Kesetiaan Seekor Anjing

 
Patung Hachiko di Shibuya, Jepang
Ini sebuah cerita kesetiaan seekor anjing kepada tuannya. Di alun-alun sebelah timur Stasiun Shibuya, Jepang, ada patung seekor anjing, patung itu dibuat pada 8 Maret 1935 untuk mengenang seekor anjing bernama Hachiko oleh Ando Takeshi pada tahun1948. Setiap sore Hachiko datang ke stasiun menjemput tuannya (Prof. Hidesamuro Ueno)yang pulang kerja dan mengiringinya sampai rumah. Bahkan, setelah tuannya meninggal, Hachiko tetap datang ke stasiun setiap sore. Dia menunggu kereta demi kereta dengan setia, masih mengharap tuannya pulang.
 Foto Hachiko sewaktu hidup
Hachiko lahir pada tanggal 10 November 1923 dan meninggal 8 Maret ditahun 1935. Hachiko sendiri adalah jenis anjing Akita. Akita adalah termasuk kategori anjing pelindung no.1  & juga pemburu jadi kalau dengan orang yang tidak dikenal, pastinya akan waspada & curiga. Kalau dengan orang rumah, Akita sangat baik, apalagi dg anak majikan, Akita sangat protektif sekali & bisa menjadi penjaga yg sangat baik. Di Jepang sendiri, banyak ibu2 yang meninggalkan anaknya dg hanya ditemani anjing jenis Akita ini. Dari berbagai sumber.

Selasa, Jun 19, 2007

Guk-Guk News

Tetap seputar hewan, apa saja yang telah diperbuat binatang-binatang itu terhadap manusia?...

Selamatkan Nyawa 5 Bocah, Anjing Dapat Medali Penghargaan

Seekor ajing jenis Jack Russell Terrier yang bernama George, mendapatkan penghargaan berupa medali purple heart setelah menyelamatkan nyawa lima bocah. Anjing berusia 9 tahun ini tewas demi menyelamatkan lima orang anak dari serangan dua ekor anjing pitbull yang liar. Medali purple heart yang diberikan ke George merupakan penghargaan yang umumnya diberikan untuk prajurit militer yang tewas dan terluka akibat pertarungan. Medali ini diberikan oleh perkumpulan pelindung hewan yang kejam (SCPA). "Ini sungguh tragis jika George harus membayar hidupnya dengan keberaniannya," kata pimpinan SCPA Robyn Kippenberger.
Medali ini dikirimkan setelah berita kematian George beredar di internet. George dinilai sebagai prajurit kecil karena keberaniannya. Anjing kecil ini dengan berani mencegah anjing pitbull yang ingin melukai dan bahkan dapat menewaskan anak-anak itu. Detik.com

Kucing selamatkan empat dari kebakaran
Seekor kucing menjadi penyelamat ketika sebuah rumah di Australia terbakar dengan mencakar wajah salah seorang tuannya yang tertidur. Aksi si kucing memungkinkan keluarga yang terdiri dari empat orang itu bisa meloloskan diri sebelum kobaran api menelan rumah di Cairns, Queensland utara itu. "Kucing ini mungkin sistem deteksi asap paling bagus," kata jurubicara PMK setempat, Robert White-MacFarlane. Rumah tersebut hanya mengalami kerusakan kecil. Kebakaran itu merembet setelah sebuah kasur terjilat api, yang diperkirakan dari rokok. Namun, sebelum api menelan rumah itu, si kucing beraksi. Pemilik kucing itu kemudian bisa membangunkan seluruh anggota keluarga, yang berikutnya keluar dari rumah dan memberitahu PMK. "Ada alaram di seluruh itu, tapi ketebalan asap belum mencapai titik yang akan mengaktifkan alarm di ruang-ruang lain," tambah White-MacFarlane. BBC.com


Rabu, Jun 13, 2007

Guk-Guk Punya Cerita

Binatang punya berbagai cerita, yang diangkat berikut ini adalah Binatang Anjing.

Pasangan Suami Istri Bunuh Diri gara-gara anjing kesayangan
Peristiwa memilukan ini terjadi di India. Sepasang suami istri nekat bunuh diri. C.N. Madanraj, seorang pria berusia 67 tahun bersama istrinya, Tarabai (63), ditemukan telah tidak bernyawa di rumah mereka di pinggiran Hyderabad, India selatan. Kakek-nenek itu tidak sanggup menahan kesedihan atas kematian anjing kesayangan mereka. Pasangan lanjut usia yang tidak memiliki anak itu gantung diri di kamar tidur mereka.
Menurut kepolisian setempat, pasangan tua itu baru saja mengadakan seremoni pemakaman anjing mereka yang sudah 13 tahun tinggal bersama mereka. Suami istri itu sangat kehilangan atas kepergian anjing yang diberi nama Puppy tersebut. Yang menarik, sebelum gantung diri, pasangan tanpa anak itu sempat mengadakan pesta untuk teman-teman mereka. Ternyata itu merupakan pesta perpisaha.

Tugas Pembunuh Bayaran: Membunuh Anjing
Beberapa orang di Nanjing, Cina, disewa untuk membunuh. Bukan membunuh orang, melainkan anjing kesayangan seorang pria. Yang menyewa para pembunuh itu? Istrinya sendiri. Si suami sangat sayang pada anjing jenis wolfhound itu. Tapi tidak demikian dengan istrinya, Xiao Fang. Fang cemas anjing ini akan merusak perabotan rumah yang baru dibelinya. Jadi, saat suami pergi ke luar kota, ia membayar sekelompok orang untuk membunuh anjingnya. Saat sang suami pulang dan tahu anjingnya dibunuh orang suruhan istrinya, ia pun mengajukan gugatan cerai.

"Saya tidak pernah meperlakukan dia sebagai anjing, bagiku dia seperti anak..."
Sebuah kisah nyata, seekor anjing berhasil menyelamatkan seorang perempuan cacat dari kobaran api di rumahnya, namun akhirnya mati saat kembali untuk menyelamatkan seekor kucing. Jesse, anjing betina campuran Labrador dan Herder, menarik pemiliknya, Jamie Hanson (49), saat api berkobar di kediamannya di Wisconsin. Sebelum menarik Hanson ke tempat aman, anjing itu terlebih dulu membawa kaki palsu majikannya serta pesawat telepon yang kemudian digunakan untuk melapor ke petugas pemadam kebakaran. Saat anjing itu menarik pemiliknya, Hanson mendengar suara kucingnya lalu sang anjing naik ke lantai atas untuk mengambil kucing tersebut. "Saya berteriak memanggilnya, kemudian saya mendengar dengkingannya lalu suaranya hilang," kata Hanson yang juga kehilangan kucingnya dalam kebakaran itu.
Hanson telah melatih sang anjing Jesse untuk membantunya setelah kehilangan kaki akibat kecelakaan mobil tiga tahun lalu.
"Saya tidak pernah meperlakukan dia sebagai anjing, bagiku dia seperti anak. Dia mengerti semua kata yang saya ucapkan kepadanya," kata Hanson sebagaimana dikutip media setempat, Sheboygan.
Kepala satuan pemadam kebakaran, John Reiss mengatakan satu kucing lain menjadi penyebab kebakaran karena menyebabkan lilin jatuh. Rumah Hanson yang berumur 100 tahun itu hanya terbakar sebagian.

Anjing Beagle Selamatkan Majikan dengan Menelepon 911
Namanya, Belle. Bobotnya 8,5 kilogram. Dia bukan sekedar anjing peliharaan. Tapi, penyelamat hidup majikannya, Kevin Weaver, yang pingsan akibat diabetnya kambuh. Anjing jenis beagle ini menelpon 911 dari telepon genggam milik Weaver.
Dan akhirnya, Belle menerima VITA Wireless Samaritan Award, penghargaan yang diberikan kepada pengguna telepon genggam untuk menyelamatkan hidup seseorang, mencegah kejahatan atau meminta bantuan darurat. Orlando Sentinel melansir, Belle adalah hewan pertama yang menerima penghargaan dari CTIA Wireless Foundation.
  Belle dan Sang Majikan.
Weaver menuturkan, semula dia membeli Belle hanya untuk dipel
ihara.Pria 34 tahun asal Kota Ocoee, Florida, itu mendapat informasi, kalau ada sebuah organisasi yang melatih anjing-anjing peliharaan khusus penderita diabetes. Weaver sendiri termasuk pasien diabetes. Ia kemudian mengikutkan Belle untuk dilatih agar indera penciumannya mampu mendeteksi kelainan tekanan gula darah.
Secara teratur, Belle menjilat hidung Weaver untuk membaca tekanan darahnya. Jika ada yang tidak beres, Belle akan mengais-ngaiskan kakinya disertai suara dengkingan. “Tiap kali dia begitu, saya langsung mengambil alat pengukur serta mengetes sendiri,” kata Weaver. Yang menakjubkan, “Dia tidak pernah salah,” lanjutnya.
Di hari nahas itu, Belle memeriksa tekanan gula darah Weaver memburuk. Ia hendak berangkat ke dokter tapi keburu pingsan di depan pintu.

Kisah Pelacur & Anjing
Mungkin teman-teman sudah pernah membaca kisah ini?... Alkisah, seorang pelacur tua, mungkin tinggal seonggok daging dan penuh dengan kuman penyakit kotor, tertatih-tatih menempuh perjalanan di padang pasir. Perbekalanan tinggal air sekendi belaka, padahal masih jauh. Tiba-tiba dilihatnya seekor anjing tergeletak begitu saja di tempat sepanas itu. Tiada harapan lagi untuk hidup, karena sudah tidak kuasa berjalan lagi. Tinggal menunggu saat kematian. Tak sampai hatinya melihat penderitaan anjing itu, pelacur tersebut lalu meminumkan airnya yang tinggal sedikit itu ke mulut makhluk sial dangkalan itu. Makhluk hina itu lalu mampu meneruskan perjalanan, dan menyelamatkan diri dari kematian. Menurut cerita itu, sang pelacur akhirnya mati kehausan, sang anjing selamat sampai di kota dan berhasil memelihara kelangsungan hidupnya.
Tetapi, kematian pelacur itu berujung pada kebahagiaan abadi, karena ia langsung masuk sorga abadi, sorga tertinggi. Karena keibaannya yang tiada terhingga kepada makhluk lain, hingga melupakan keselamatan diri sendiri, ia memberikan darma bakti tertinggi. Dengan itu ia bermodal cukup untuk masuk sorga. Lain lagi kisahnya sang kyai. Sewaktu akan bepergian ke kota lain, kyai bujangan yang berdiam seorang diri di rumahnya, samarsamar ingat akan kebutuhan burung peliharaannya kepada air minum.

Jumaat, Jun 08, 2007

Kryptonite


Batu yang ada dalam serial komik Superman Cryptonite bukan khayalan lagi. Bahan mineral yang ditemukan oleh ahli geologi di Serbia mengandung komposisi bahan kimia yang sangat serupa dengan kandungan benda fiksi kryptonite dari ruang angkasa (Sodium lithium boron silicate hydroxide). Bahan tersebut telah dikonfirmasi sebagai jenis mineral baru setelah uji coba oleh ilmuwan di Natural History Museum di London dan National Research Council di Kanada. Tetapi bentuknya berbeda dengan yang ada di komik atau filmnya, sesungguhnya benda itu adalah bahan bubuk berwarna putih yang tak berisi fluorine dan tak mengandung radio aktif. Mineral tersebut,diberi nama Jadarite.

Khamis, Jun 07, 2007

Dibalik Senyum Mona Llisa


Sapa yang ga kenal Mona Llisa yah meskipun ga pernah ketemu tapi paling ga kan tau lewat lukisannya, ato pernah lihat Film-nya Mr Bean? Nah kali ini akan dibahas Siapa Monalisa dan Arti senyumnya. Ternyata lukisan Leonardo Da Vinci yang dibuat antara tahun 1503 dan 1506 menyimpan beberapa misteri. Langsung aja...

1. Siapa Mona Llisa?...
Hampir semua ahli seni sepakat bahwa wanita dibalik lukisan Mona Llisa adalah Lisa Gherardini, istri seorang pedagang kaya di Florence.
Namun, Sejarawan Seni Giuseppe Pallanti mengatakan, catatan dari masa itu menunjukkan dia meninggal pada usia 63 tahun bulan Juli 1542 dan dimakamkan di sebuah biarawati di pusat kota Florence yang kini terbengkalai. Sejarawan ini mengatakan, Dia (Mona Llisa) menghabiskan sisa hidupnya setelah menjanda dan sakit di biara itu.

2. Monalisa Smile
Selama berabad-abad pecinta seni bertanya-tanya soal misteri senyuman Monalisa.
Lukisan itu dianalisa oleh komputer dari Universitas Amsterdam dengan menggunakan piranti lunak yang bisa mengenali emosi. Komputer itu menyimpulkan bahwa subjek yang diteliti 83 persen gembira, 9 persen merasa jijik, 6 persen takut dan 2 persen marah.  Komputer itu mengukur tanda-tanda seperti lekukan bibir, garis-garis di sekitar mata.

3. Da Vinci Tetechnics
misteri lain masih menyelubungi karya Da Vinci ini - khususnya tentang bagaimana lukisan diciptakan. Teknik melukis sfumto atau berasap yang digunakan Da Vinci sampai kini masih membuat para pakar bingung.

Karya masterpiece da Vinci pada abad 16 ini, kini tersimpan di Musee du Louvre (Museum Louvre), Paris. Ditempatkan dalam bingkai kaca, lukisan itu dijaga ketat. Memotret atau merekam dilarang.
Beberapa argumen-pun muncul, pengamat menyatakan bahwa Mona Lisa sesungguhnya adalah potret diri sang pelukis, Leonardo da Vinci, dalam bentuk wanita.

Ganti Theme


Wew... ganti theme nich... heheh mungkin ada yang nanya tentang pergantian theme ini... Biar tambah rame aja sech... Masa dah namanya Langit Menangis, trus theme-nya yang hitam-hitam gitu kan Atut...... heheheehehh Nah oleh karenanya... theme blog-nya d ganti (Tapi enaknya nech blog d kasih tema apa ya?) Thx to all yg dah mampir d blog ini.

Khamis, Mei 31, 2007

Dirgahayu Surabaya ke-714

Gawe Suroboyo...
Mulai sing ambu pesinge Wonokromo sampe wangi minyake Tunjungan Plaza...
Mulai sing Ayu sing Asu...
Mulai nggone ibadah mesjid Agung sampe' Sunan Ampel...
Opo nggone maksiat Doly opo sampe sarange bencong Kembang kuning...
Mulai padange lampu sampe petenge leng tikus...
Ganteng-Ayu Elek-Benyek Tuek-Enom Kere-Sugih Becak-Mercy Preman-Ustadz Bemo-Taxi...
Ngone banjir sampe PK5...
Panganan Asin Pedes Kecut Pait Legi sampek Jenenge Rawon setan...
Enak Gak Enak Suroboyo pancet panggon-ku turu...

Sky Blog Magazine

Selasa, Mei 29, 2007

Langit Menangis in Love

 
Postingan ini bukan promosi atau sejenisnya dari Grisoft.com. Pemasangan postingan ini juga bersifat Free alias Se-Iklhas-nya. AVG, mungkin dari teman-teman sudah banyak yang tau ama nih Anti Virus(AV). Dari beragam antivirus, AVG adalah salah satu yang paling simple (istilahnya : "Ga Pake Lama"). Dari mulai Instal sampe up-date. Selain itu ada juga versi Free. Norton, McAfee, Avira yang konon ringan memory, atau bahkan kaspersky hmmm... tinggal kita sesuaikan aja dengan kebutuhan kita. Klo mau mencicipi silahkan Download di Side bar Blog ini. 

Sabtu, Mei 26, 2007

Edisi Terakhir

Jumaat, Mei 25, 2007

Emosi...

Sepasang kekasih telah menjalani hubungan selama 3 tahun lamanya. Walaupun hanya 2 bulan sekali untuk mereka bertemu karena jarak yang memisahkan mereka. Mereka saling mencintai dan percaya satu sama lain. Setiap malam penuh bintang keduanya membuat satu puisi tuk diberikan saat bertemu nanti. Satu kejadian yang tak mengenakkan terjadi. Sang gadis dijodohkan oleh Orang Tuanya . Kejadian itu membuat sang pria menjadi kalang kabut. Akhirnya Sang Pria memutuskan tuk bertemu dengan kekasihnya. Si Gadis menjelaskan segalanya dengan ber-urai air mata. Si Pria Emosi, seakan-akan itu kesalahan sang Gadis. Kemudia Ia berpaling dan pergi meninggalkan Si Gadis. Sempat Si Gadis menarik tangannya "Jangan tinggalkan Aku..." teriaknya dengan tangis. Tapi karena emosi Si Pria tak menghiraukannya. Bahkan saat Si Gadis memanggil namanya yang berharap dapat kembali, tapi sekali lagi karena emosi Si Pria semakin jauh meninggalkan dan tampak semakin kecil dalam perjalanannya. Si Pria terlalu emosi. Ia murung, seperti kehilangan jiwa. Berhari-hari bahkan sampi hampir satu bulan. Sedih, hancur hatinya, bahkan mungkin lebih baik di tolak cinta-nya oleh seribu wanita daripada kehilangan cinta. Pernikahan Hari itu dilaksanakan. Si Pria tetap murung dan bahkan tak mau tahu atau mungkin lupa bahwa undangan telah diberikan. "Menyesal" hanya satu kata yang terlintas dipikirannya. Kini setiap malam penuh bintang tak ada lagi puisi yang dibuat pena-pena tampak terlantar tak bertuan. Kali ini atas penyesalannya, setiap kali malam penuh bintang ia hanya butuh menggambar 1 buah mata sebagai rasa penyesalannya.
Emosi dapat menutup segalanya. Membuat segalanya seakan-akan sempit dan kita diantara dua dinding tinggi dan hanya ada satu jalan kecil di depan. Cinta bahkan mampu dibuatnya menjadi sesaat. Yang Ia tahu hanya emosi yang hanya dapat disembuhkan dengan penyesalan.

Khamis, Mei 24, 2007

Rumah paling berhantu di Inggris

Rumah Dinas Borley Sebelum terbakar pada tahun 1890.
Rumah itu hanya rumah biasa. Dibangun oleh Pendeta Henry Dawson Ellis Bull pada 1863. Bangunan ini merupakan sebuah "rumah dinas" yang tersusun dari batu bata. Rumah ini dijadikan sebagai kediaman istri dan 14 anaknya. Letaknya di sebuah desa wilayah Borley, Essex, Inggris, di utara Sungai Stour River.

Sebagai "rumah dinas", Borley Rectory memang cukup megah dengan lapangan yang luas dan sebuah gereja kecil yang tak jauh darinya. Rumah itu dibangun bergaya Victoria, namun karena sejak awal berdiri sudah dihuni "makhluk-makhluk" tak dike-nal, jadilah ia rumah yang angker.
 Summerhouse atau Gasebo ini terletak di salah satu sudut pekarangan menambah kesan "surem" aja
Kisah-kisah seram dan penampakan hantu yang senantiasa mengitari rumah itu membuat Borley Rectory menjadi bahan pembicaraan masyarakat. Kabar bahwa rumah itu berhantu sudah menjalar ke seluruh daratan Inggris, bahkan meluas ke Eropa dan dunia. Ia pun dijuluki sebagai "rumah paling berhantu di Inggris".

Banyak orang yang melaporkan telah melihat atau mendengar kereta kuda yang kerap singgah atau melintas di sekitar Borley Rectory, namun tak satu pun yang bisa membuktikan kalau kereta itu memang benar-benar ada. Lalu ada lagi sejumlah laporan tentang sosok pria tanpa kepala yang berkeliaran di kebun belakang, penampakan hantu berwujud biarawati yang gentayangan di dalam dan sekitar Borley Rectory.
 Pesan misterius di dinding. Tak sedikit laporan tentang suara-suara gaduh di sekeliling rumah, suara langkah kaki di lantai papan, wujud wanita bersinar di jendela rumah, munculnya tulisan-tulisan aneh di dinding rumah, sampai hantu yang suka melempar benda-benda.
 
 Gambar Interior Gereja Borley. Bukan hanya Borley Rectory yang dihantui, gereja kecil Borley Church konon juga berhantu. 
Karena beberapa laporan menyebutkan bahwa dalam keadaan kosong di waktu tertentu, dari dalam gereja itu terdengar lantunan lagu-lagu aneh yang membuat bulu kuduk merinding. Lagu-lagu itu terbentuk dari alunan alat-alat musik kuno sejenis akordeon.
 Tinggal kenangan.
Borley Rectory akhirnya terbakar pada tahun 1939. Sebuah lampu minyak terjatuh menimpa sejumlah kotak yang belum terbuka. Kebakaran pun terjadi dengan cepat dan rumah dinas Borley pun hancur terbakar. dilaporkan oleh pemilik rumah dinas baru.

Misteri sosok Biarawati
Menurut legenda, seorang calon pendeta dari biara ini mengadakan hubungan terlarang dengan seorang biarawati secara diam-diam. Setelah hubungan ini terungkap, calon pendeta tersebut dieksekusi, sementara biarawati tersebut dikubur hidup-hidup ditembok bangunan tersebut.
Maret 1938, Helen Glanville yang bertugas di Badan Ouija di Streatham, London mencoba mengadakan kontak dengan para makhluk halus. Pertama-tama, ada seorang biarawati yang menyebutkan dirinya sebagai Marie Lairre. Dikatakannya, dia sudah dibunuh di rumah Dinas Borley tersebut. Dia adalah seorang biarawati asal Prancis yang meninggalkan ordo religiusnya dan hidup di Inggris. Ia gentayangan karena mencari jasadnya agar mendapat upacara dan kuburan yang selayaknya. Coretan di dinding adalah ungkapan permintaannya kepada siapa saja yang menghuni rumah Borley Rectory. Ini mungkin bisa menjelaskan kejadiannya.
Penggalianpun akhirnya dilakukan di pilar-pilar reruntuhan rumah itu dan akhirnya ditemukan dua tulang wanita muda.

Isnin, Mei 21, 2007

Pesan Dalam Botol

Pesan dalam botol (message in the bottle) adalah suatu bentuk komunikasi "kuno". Caranya dengan menempatkan sebuah surat atau pesan singkat di dalam sebuah tabung kedap air (biasanya drum, botol kaca atau botol plastik) dan dihanyutkan ke laut atau samudera. Biasanya pesan tersebut tidak ditujukan kepada alamat tertentu, karena sifatnya yang memang bisa mencapai wilayah mana saja tergantung arus laut. Karena itu, penggunaan pesan dalam botol biasanya dilakukan dalam keadaan darurat seperti pesan permintaan tolong yang dilakukan kapal tenggelam, kapal rusak, atau orang yang terdampar di pulau terpencil.

Tapi kemudian karena ketidakefektifan dan terkesan "untung-untungan", pengiriman pesan dalam botol ini pun akhirnya tidak termasuk dalam sistem pengiriman pesan formal. Tapi ada juga orang kini yang memakainya sebagai bagian dari hiburan, kesenangan dan permainan.

Beberapa sejarah tentang Pesan dalam botol
Catatan pertama penggunaan pesan dalam botol telah dilakukan pada tahun 310 SM oleh filsuf Yunani kuno Theophrastus, sebagai bagian dari eksperimen arus laut.

Cerita yang lain, Christopher Colombus, sang penjelajah dan penemu Benua Amerika menggunakan pesan dalam botol saat armada kapalnya dihantam sejumlah badai lautan. Ia memasukkan laporan singkat catatan perjalanannya dan pesan khusus untuk Ratu Spanyol ke dalam sebuah drum, lalu melemparkannya ke laut. Ia berharap agar pesan itu bisa diterima, walaupun ia tak selamat dari amukan badai.

Ratu Elizabeth I yang murka karena data intelijen sering dibuka dan akhirnya diketahui publik, kemudian menetapkan aturan khusus bahwa pesan dalam botol milik Angkatan Laut Inggris dan Kerajan Inggris tidak boleh dibuka sembarangan, kecuali oleh pejabat khusus pembuka pesan kerajaan. Pelanggaran terhadap perintah ini akan diancam hukuman mati.

Romantisme Pesan Dalam Botol
Sebuah kisah romantis yang tetap dikenang tentang pesan dalam botol. Kisah tentang sepasang anak manusia yang mulanya terpisah ribuan mil oleh lautan, namun akhirnya bersatu dalam ikatan cinta sejati. Perjodohan yang dibawa sebuah pesan dalam botol.
Ake Viking, seorang pelaut Swedia yang merasa sangat kesepian. Ia bekerja di sebuah kapal pesiar yang senantiasa mengarungi belahan dunia. Karena pekerjaannya di atas kapal, ia tak sempat bersosialisasi dengan kehidupan di daratan.

Kemudian tahun 1956, ia mencurahkan kerinduannya dalam sebuah surat. Dalam pesannya ia berharap akan menemukan seorang gadis pujaan hati untuk dipersunting sebagai istrinya. Ia meminta siapa saja wanita muda yang menemukan pesan itu agar membalas suratnya. Dimasukkan pesan itu ke dalam sebuah botol dan melemparnya ke tengah lautan.

Berbulan-bulan kemudian, seorang nelayan tua di Sisilia (Itali) menemukan pesan itu tersangkut di jalanya. Ia kemudian membuka botol itu dan membaca surat di dalamnya. Si nelayan membawa pulang pesan dalam botol itu dan dengan bercanda menunjukkan surat tersebut kepada putrinya, Paolina. Tergelitik keisengan dan rasa penasaran serta merasa bahwa ini semacam permainan yang mengasyikkan, Paolina membalas surat tersebut ke alamat perusahan kapal pesiar tersebut.
Dalam bulan-bulan berikutnya suratnya berbalas, Ake Viking dan Paolina kemudian terlibat intens dalam surat menyurat tanpa pernah bertemu. Obrolan korespondensi menjurus hal-hal romantis dan hubungan mereka semakin menghangat.

Dua tahun kemudian, Ake Viking mengambil cuti mengunjungi Paolina di Sisilia. Jodoh pun terpaut dan Ake Viking berjanji untuk kembali lagi. Pada musim gugur 1958, Ake Viking kembali ke Sisilia dan melamar Paolina pada pertemuan kedua mereka. Kedua sejoli ini pun akhirnya menikah di tahun itu juga. Wah!

Penelitian tentang pesan dalam botol
Sejumlah percobaan telah dilakukan dan menyimpulkan bahwa sangat sulit memprediksi arah hanyut sebuah botol di laut lepas.

Ada percobaan menggunakan dua botol dilarungkan ke laut secara bersamaan dari lepas pantai Brazil. Botol pertama hanyut selama 130 hari dan ditemukan di pantai Afrika. Botol yang lain hanyut ke arah barat laut selama 190 hari dan terdampar di Nikaragua.